Assalammualaikum Wr. Wb
Di dalam perbendaharaan kata atau kosakata Indonesia di bidang pertanian sering kita dengar istilah yang dipakai secara bersaing oleh penutur bahasa Indonesa. Kali ini saya akan membahas dua istilah ini dulu ya. Dalam istilah bidang pertanian.
Istilah kata tersebut adalah Gaga Rancah dan Huma Padi
Lalu, pertanyaannya apakah kedua istilah tersebut mempunyai makna yang sama atau berbeda.
Kita akan membahas kedua istilah tersebut ya, supaya tidak salah paham dalam menggunakannya.
Di pulau Jawa memang lebih dikenal dengan istilah Gaga Rancah. Sedangkan untuk istilah Padi Huma lebih dikenal di daerah Melayu.
Ketika masyarakat petani di Jawa mengalami masalah dalam menanam padi atau kurang beruntung akibat cuaca yang tidak menentu. Para petani pasti akan mengalami kerugian. Untuk mengurangi kerugian tersebut, maka para petani menanam padi Gaga Rancah. Padi tersebut sangat lazim ditanam di lahan yang kering akibat kurangnya air. Jadi Gagah Rancah adalah jenis padi yang sangat cocok ditanam di lahan yang pasokan airnya kurang
Sedangkan di daerah Sumatera lebih dikenal dengan istilah kata Huma Padi. Sama halnya dengan Gaga Rncah. Huma Padi adalah sebuah kegiatan menanam padi di ladang. Di lahan yang juga pasokan airnya kurang. Di daerah Melayu dikenal juga dengan istilah Padi Ladang. Untuk menyebutkan cara bertanam atau hasil padi yang ditanam di lahan yang kurang air.
Jadi kedua istilah tersebut Gaga Rancah atau Huma Padi sebenanya memiliki arti dan maksud yang sama. Hanya berbeda daerah yang menggunakan istilah tersebut.
Selain itu istilah Gaga Rancah lebh sering dipergunakan karena istilah tersebut digunakan oleh pemerintah dalam program swasembada pangan.
Jadi istilah Gaga Rancah lebih populer dan dikenal oleh sebagian besar orang.
Berikut ini adalah senarai kata atau istilah untuk menambah wawasan kita dalam kosakata Indonesia
- Eco city ..............) Eko kota
- Feature race...............) Balapan utama
- Frontliner......................) Garda depan
- Fruitarian.................) Fruitarian
- Globetrotter..................) Pelanglang Buana
Gimana, sudah sering mendengar istilah di atas. Jika belum semoga informasi ini bisa menambah wawasanmu tentang kosakata ya
Mari kita melestarikan Bahasa Indonesia dengan cara mempelajari dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Sampai jumpa, salam literasi
Sumber : Lembar Komunikasi, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.