Sosok perempuan satu ini selalu dilekatkan dengan sosok presiden pertama republik Indonesia, bapak Ir. Soekarno atau sering kita sebut juga dengan nama bung Karno. Iya ibu Fatmawati adalah merupakan saksi sejarah terwujudnya kemerdekaan Indonesia.
Sosok ibu Fatmawati selalu disebut dan dikenang pada setiap hari peringatan kemerdekaan Indonesia setiap tanggal 17 Agustus . Terlebih lagi pada saat pengibaran bendera merah putih di setiap acara peringatan detik-detik proklamasi. Iya, sekali lagi nama ibu Fatmawati selalu disebut-sebut.
Ibu Fatmawati adalah seorang pahlawan yang dikenang dan dikenal sebagai penjahit bendera pertama Indonesia yang dikibarkan di saat pembacaan teks proklamasi pada 17 Agustus 1945. Oleh Ir Soekarno yang didampingi oleh Muhammad Hatta.
Namun, tau kah kamu selain sebagai penjahit bendera pusaka merah putih tersebut. Bagaimanakah sosok seorang ibu Fatmawati itu. Berikut ini beberapa fakta unik tentang ibu Fatmawati yang harus kamu ketahui
1. Ibu Fatmawati bernama asli Fatimah
2. Lahir di Bengkulu, 5 Februari 1923
3. Beliau meninggal di Malaysia pada tanggal 14 Mei 1980
4. Umur Fatmawati saat meninggal adalah 57 tahun
5. Fatmawati adalah istri ketiga dari bung Karno
6. Menjadi ibu Negara dari tahun 1945 – 1967
7. Orang tua Fatmawati bernama Ayah Hasan Din dan Ibunya Siti Chadijah
8. Orang tua Fatmawati merupakan keturunan putri dari Indrapura, seorang keluarga kerajaan Indrapura, pesisir selatan, Sumatera Barat
9. Ayahanda Fatmawati merupakan salah satu Tokoh Muhamadiyah Bengkulu
10. Fatmawati menikah dengan Bung Karno pada tanggal 1 Juni 1943
11. Fatmawati meninggal dunia akibat serangan jantung ketika pulang dari umroh
12. Fatmawati dimakamkan di Karet Bivak, Jakarta
Nah, itu dia beberapa fakta unik tentang ibu Fatmawati yang harus kamu ketahui selain sebagai penjahit bendera merah putih. Bendera pertama republik Indonesia.
Saat ini nama ibu Fatmawati oleh pemerintah Provinsi Bengkulu diabadikan menjadi nama bandara di kota Bengkulu. Yaitu bandara penerbangan Fatmawati.
Bandara ini terletak di daerah Sukarami, di pinggir jalan perbatasan antara Kota Bengkulu dengan daerah Bengkulu bagian selatan.
Di kota Bengkulu juga terdapat rumah kediaman keluarga ibu Fatmawati yang sekarang sudah berubah menjadi cagar budaya yang bisa dilihat atau dikunjungi oleh setiap orang.
Kalo kamu ke kota Bengkulu, jangan lupa mampir ke rumah ibu Fatmawati ya !