Via Rinzeani, Penulis Muda Dari Jambi yang Bercita-cita Jadi Pengusaha

Assalammualaikum.Wr.Wb

www.mildaini.com_ Via Rinzeani, Penulis Muda Dari Jambi yang Bercita-cita Jadi Pengusaha. Pada kesempatan arisan link mamah kali ini. Saya akan mengulas seorang adik yang sama-sama dengan saya. Berasal dari pulau Sumatra. Dia juga awalnya saya kenal dari kelas blog pemula edisi kartini yang saya bikin.

Dari kelas itu saya juga melihat Viarin, dari nama pendek blognya.Saya melihat dia juga aktif menulis berbagai jenis tema. Hal ini terbukti dengan berbagai event atau campaign yang saya gelar berikutnya. Viarin juga aktif untuk ikutan. Termasuk yang banyak bertanya dan aktif.

Via, ingin mnejadi pengusaha pertanian.Yuk,kita doakan.

Padahal aslinya, Via  ini adalah lulusan fakultas pertanian. Kok. Bisa suka dengan dunia tulis menulis. Itu pun bukan menulis seputar pertanian. Jauh dari zona basic dan ilmu yang didapatkan selama ini. Nanti akan kita tanyakan alasannya kenapa?

Hal ini pernah secara khusus saya tanyakan, alasannya kenapa? Kuliah di fakultas pertanian lalu suka dengan dunia menulis.

Suka tanaman aja mbak dulunya, ayah juga kerja di dinas pertanian dan sering berkebun. Niatnya mau jadi pengusaha perkebunan gitu.Pas udah kuliah suka ikut karya tulis ilmiah, trus suka baca novel, jadinya pengen jd penulis juga deh.

Jadi dunia tulis – menulis ini, Via sukai sejak di bangku kuliah. Hal ini juga dibuktikan Via dengan menjadi kontributor di berbagai buku antologi buku. 

Karya  Dalam Bentuk Tulisan :

Kontributor 6 Antologi cerpen

Judul 1 : Sahabat Dunia Akhirat
Judul 2 : The Secret Admirer
Judul 3 : Pak Den dan Bu Wi
Judul 4 : Kursi Ayah dan Ibu
Judul 5 : Galaxy of Our First
Judul 6 : Untukmu Aku Akan Bertahan

Kontributor 1 Buku Kisah Inspiratif True Story, Judul : Membangun Mimpi Anak Indonesia

Oh, ya gadis berhijab yang kelahiran Paseban , yang merupakan nama salah satu tempat ditempat di  Kabupaten Tebo, Jambi pada tanggal  02 Oktober 1995 ini ternyata bercita-cita ingin menjadi pengusaha.

Beberapa karya Via dalam bentuk tulisan di buku

Wajar aja sih, punya cita-cita begitu. Jambi ya, hampir samalah dengan Bengkulu. Masih banyak lahan yang bisa digarap untuk perkebunan. Halini jika kelolah dengan baik, maka akan menghasilkan.Apalagi harga lahan juga belum terlalu mahal. Apalgi emang udah kuliah di bidang pertanian. Yah, tambah asik, ilmunya bisa langsung diterapkan.

Anak bungsu dari tiga bersaudara ini, menyukai penulis Tere Liye loh.  Motivatornya penulis kece Indonesia. Siapa yang tidak kenal dengan karya Tere Leye, bukan. Saya juga suka dengan karya beliau. Bahkan sekeluarga kami, menyukai film Delisa.

Hampirlupa, Via Rinzeani ini mempunyai nama asli Rini Oktavia. Beliau juga menyelesaikan pendidikannya semua di Jambi. Mungkin ada yang satu angkatan sama Via ini. Bisa saling berkenalan kembali dan merajut persaudaraan. Buat yang cowoknya, mungkin bisa saling merajut jodoh dengan berta’aruf, hihihi.

  1. SDN 108/II Muara Bungo
  2. MTsN 2 Muara Bungo
  3. MAN 1 Muara Bungo
  4. Universitas Jambi, Fakultas Pertanian, Jurusan Agribisnis

Saat ini Via bekerja sebagai  Staff Administrasi di Pondok Pesantren Diniyyah Al-Azhar Muara Bungo. Masih di sekitaran Jambi juga. Mungkin ada yang ingin bertanya-tanya soal Pondok Pesantren Diniyyah al-Azhar bisa kontak Via juga ini untuk mendapatkan informasi yang akurat.  

Anak pertanian yang suka menulis

Selain Via suka menulis, dia juga termasuk anak yang banyak prestasinya terutama saat kuliah, jadi saat kuliah Via juga sangat profuktif. 

Prestasi  dan Penghargaan
  1. Penerima Beasiswa Tanoto Foundation Program National Champion Scholarship Angkatan 2014
  2. Juara 2 Mahasiswa Berprestasi Universitas Jambi 2015
  3. Juara 3 Lomba Pembuatan Film Profil Fakultas Pertanian Unja 2015
  4. Juara 1 Lomba Cerpen Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) Provinsi Jambi 2016

Pemenang dan Penerima Dana Hibah dari berbagai program :

1) 10 Pemenang Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan (PKMK) Faperta Unja 2017 dan 2018
2) 81 Pemenang Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) UNJA 2017
3) 4 Pemenang Program Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI) UNJA oleh DIKTI 2017
4) 5 Pemenang Program Penumbuhan Wirausaha Muda Pertanian (PWMP) Fakultas Pertanian UNJA x Kementerian Pertanian 2018.

Nah, ini hanya sekelumit cerita saya mengenai gadis Jambi yang menyukai makan Seblak dan menyukai warna hijau ini.Banyak ha lainnya yang juga beum saya ulas. Untuk mengetahui lebih banyak tentang Via, kamu bisa langsung kontak dengan beliau ya.